[NEWS] Website Pembelian Tiket Untuk Konser Big Bang di Indonesia Tutup Karena Terlalu Padat
Big Bang menunjukkan popularitas mereka di Indonesia ketika server
website penjualan tiket untuk konser ‘Alive Tour’ mereka di Jakarta
ditutup setelah 30 detik berjalan.
Pada tanggal 13 Oktober, Big Bang akan bertemu dengan fans lokal untuk
pertama kalinya di Mata Elang International Stadium Jakarta, Indonesia.
Pemesanan tiket untuk konser ini dimulai pada tanggal 9 Juni pukul 10AM
(waktu lokal) melalui website tiket.com dan myticket.co.id. Saat ini
tiket sudah terjual habis untuk kedua website.
Berita online
Indonesia, Detik (detik.com) melaporkan, “Tiker untuk konser solo Big
Bang pertama di Indonesia sudah terjual habis. Mereka terjual dalam
waktu 10 menit di tiket.com dan ketika Myticket dibuka kembali untuk
pemesanan, hampir 50.000 fans mengakses website tersebut yang
mengakibatkan jatuhnya server.”
Perwakilan dari Myticket
mengatakan bahwa website Myticket berhasil menjalankan kembali server
mereka pada pukul 2PM namun semua tiket terjual habis sebelum 1 jam
setelah pembukaan.
Popularitas yang sangat luar biasa dimiliki
oleh grup ini di Indonesia terlebih jika mengingat bahwa grup ini
sebelumnya tidak pernah melakukan aktivitas di negara tersebut.
Mengenai hal ini, perwakilan dari YG Entertainment berkata, “Banyak
fans yang tidak dapat membeli tiket karena tingkat persaingan yang
sangat tinggi dalam pembelian tiket, kami telah menerima permintaan dari
Indonesia untuk menambah tanggal konser.”
Namun perwakilan tersebut tidak menyatakan apakah nantinya akan ada penambahan tanggal konser.
cr : detik.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar